Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Gejala umum penyakit jantung

Gejala umum penyakit jantung - Jantung adalah sebuah otot yang memompa darah ke seluruh tubuh. Dalam suatu serangan jantung (myocardial infarction), bagian dari otot jantung mati sewaktu tidak mendapatkan darah. Untuk tetap sehat, jantung membutuhkan oksigen dan zat-zat gizi lain yang dibawa oleh darah. Ini didapatkan melalui arteria (pembuluh darah) koroner, yang membungkus bagian luar jantung.

Gejala pernyakit jantung bisa kita kenali dengan tanda-tanda seperti sulit bernafas, tiba-tiba lemas dan juga mual serta muntah. Oleh karena itu anda harus bisa menjaga kesehatan jantung anda agar tidak terkena serangan jantung dan stroke. Beberapa gejala umum penyakit jantung yang sering dirasakan diantaranya:

1. Nyeri. Jika otot tidak mendapatkan cukup darah (suatu keadaan yang disebut iskemi), maka oksigen yang tidak memadai dan hasil metabolisme yang berlebihan menyebabkan kram atau kejang. Angina merupakan perasaan sesak di dada atau perasaan dada diremas-remas, yang timbul jika otot jantung tidak mendapatkan darah yang cukup. Jenis dan beratnya nyeri atau ketidaknyamanan ini bervariasi pada setiap orang. Beberapa orang yang mengalami kekurangan aliran darah bisa tidak merasakan nyeri sama sekali (suatu keadaan yang disebut silent ischemia).

2. Sesak napas merupakan gejala yang biasa ditemukan pada gagal jantung. Sesak merupakan akibat dari masuknya cairan ke dalam rongga udara di paru-paru (kongesti pulmoner atau edema pulmoner).

3. Kelelahan atau kepenatan. Jika jantung tidak efektif memompa, maka aliran darah ke otot selama melakukan aktivitas akan berkurang, menyebabkan penderita merasa lemah dan lelah. Gejala ini seringkali bersifat ringan. Untuk mengatasinya, penderita biasanya mengurangi aktivitasnya secara bertahap atau mengira gejala ini sebagai bagian dari penuaan.

4. Palpitasi (jantung berdebar-debar)

5. Pusing & pingsan. Penurunan aliran darah karena denyut atau irama jantung yang abnormal atau karena kemampuan memompa yang buruk, bisa menyebabkan pusing dan pingsan.(source: oneenergize.com)


Tips pencegahan penyakit jantung

Untuk pencegahan ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk menjaga jantung Anda agar tetap sehat. Berolahraga sekurang-kurangnya selama 30 menit setiap hari adalah metode yang bagus untuk membantu mengurangi gejala pernyakit jantung. Olahraga dapat membantu mengoptimalkan kenerja organ dalam tubuh dan juga menjaga berat badan anda. Selain itu aktivitas fisik yang anda lakukan saat olahraga juga dapat mengurangi stres, yang merupakan penyebab utama penyakit jantung.

Jika anda perokok maka cobalah untuk meninggalkan kebiasaan buruk tersebut. Bahan kimia dalam rokok dapat merusak pembuluh darah di jantung, dan menimbulkan penyempitan pembuluh darah atau biasa disebut dengan aterosklerosis. Berhentilah merokok karena keluarga anda juga akan terkena dampaknya karena mereka menjadi perokok pasif.

Kunsumsi makanan yang rendah lemak. Makanlah makanan yang sering dikonsumsi oleh vegetarian seperti sayuran, kacang-kacangan, dan buah-buahan. Makanan seperti inilah yang membuat jantung tetap sehat dan dapat membantu mengurangi risiko penyakit jantung. Lemak jenuh dan lemak trans dapat meningkatkan kadar kolesterol jahat di dalam tubuh yang menyebabkan penyakit jantung koroner.

Menkonsumsi kacang-kacangan sangatlah bagus untuk mencegah penyakit jantung. Omega-3 asam lemak yang terkandung di dalamnya merupakan jenis lemak dapat membantu mengurangi risiko penyakit jantung. Makanan seperti itu dapat membantu mencegah denyut jantung tidak teratur dan menstabilkan tekanan darah Anda. Itulah mengapa banyak dijual sereal dari biji-bijian khusus untuk mencegah gejala penyakit jantung.

Nah itulah beberapa gejala umum penyakit jantung yang sering dirasakan mudah-mudahan bermanfaat, pencegahan adalah salah satu solusi terbaik dalam menghadapi penyakit ini, yaitu dengan menjaga pola makan yang baik.

Informasi Penyakit : http://blog-penyakit.blogspot.com/2012/09/gejala-umum-penyakit-jantung.html