1 Kekuatan Impian (The Power of Dreams)
Untuk   memperoleh hal-hal terbaik dalam kehidupan ini, setiap kita harus   memiliki impian dan tujuan hidup yang jelas. Setiap kita harus berani   memimpikan hal-hal terindah dan terbaik yang kita inginkan bagi   kehidupan kita dan kehidupan orang-orang yang kita cintai. Tanpa impian,   kehidupan kita akan berjalan tanpa arah dan akhirnya kita tidak   menyadari dan tidak mampu mengendalikan ke mana sesungguhnya kehidupan   kita akan menuju.
2. Kekuatan dari Fokus (The Power of Focus)
Fokus   adalah daya (power) untuk melihat sesuatu (termasuk masa depan,  impian,  sasaran atau hal-hal lain seperti: kekuatan/strengths dan   kelemahan/weakness dalam diri, peluang di sekitar kita, dan sebagainya)   dengan lebih jelas dan mengambil langkah untuk mencapainya. Seperti   sebuah kacamata yang membantu seorang untuk melihat lebih jelas,   kekuatan fokus membantu kita melihat impian, sasaran, dan kekuatan kita   dengan lebih jelas, sehingga kita tidak ragu-ragu dalam melangkah untuk   mewujudkannya.
3. Kekuatan Disiplin Diri (The Power of Self Discipline)
Pengulangan   adalah kekuatan yang dahsyat untuk mencapai keunggulan. Kita adalah  apa  yang kita lakukan berulang-ulang. Menurut filsuf Aristoteles,   keunggulan adalah sebuah kebiasaan. Kebiasaan terbangun dari   kedisiplinan diri yang secara konsisten dan terus-menerus melakukan   sesuatu tindakan yang membawa pada puncak prestasi seseorang. Kebiasaan   kita akan menentukan masa depan kita. Untuk membangun kebiasaan   tersebut, diperlukan disiplin diri yang kokoh. Sedangkan kedisiplinan   adalah bagaimana kita mengalahkan diri kita dan mengendalikannya untuk   mencapai impian dan hal-hal terbaik dalam kehidupan ini.
4. Kekuatan Perjuangan (The Power of Survival)
Setiap   manusia diberikan kekuatan untuk menghadapi kesulitan dan penderitaan.   Justru melalui berbagai kesulitan itulah kita dibentuk menjadi ciptaan   Tuhan yang tegar dalam menghadapi berbagai kesulitan dan kegagalan.   Seringkali kita lupa untuk belajar bagaimana caranya menghadapi   kegagalan dan kesulitan hidup, karena justru kegagalan itu sendiri   merupakan unsur atau bahan (ingredient) yang utama dalam mencapai   keberhasilan atau kehidupan yang berkelimpahan.
5. Kekuatan Pembelajaran (The Power of Learning)
Salah   satu kekuatan manusia adalah kemampuannya untuk belajar. Dengan  belajar  kita dapat menghadapi dan menciptakan perubahan dalam kehidupan  kita.  Dengan belajar kita dapat bertumbuh hari demi hari menjadi  manusia yang  lebih baik. Belajar adalah proses seumur hidup. Sehingga  dengan  senantiasa belajar dalam kehidupan ini, kita dapat terus  meningkatkan  taraf kehidupan kita pada aras yang lebih tinggi.
6. Kekuatan Pikiran (The Power of Mind)
Pikiran   adalah anugerah Tuhan yang paling besar dan paling terindah. Dengan   memahami cara bekerja dan mengetahui bagaimana cara mendayagunakan   kekuatan pikiran, kita dapat menciptakan hal-hal terbaik bagi kehidupan   kita. Dengan melatih dan mengembangkan kekuatan pikiran, selain   kecerdasan intelektual dan kecerdasan kreatif kita meningkat, juga   secara bertahap kecerdasan emosional dan bahkan kecerdasan spiritual   kita akan bertumbuh dan berkembang ke tataran yang lebih tinggi. Semua   dari kita berhak dan memiliki kekuatan untuk mencapai kehidupan yang   berkelimpahan dan memperoleh hal-hal terbaik dalam kehidupannya.   Semuanya ini adalah produk dari pilihan sadar kita, berdasarkan   keyakinan kita, dan bukan dari produk kondisi keberadaan kita di masa   lalu dan saat ini. Sebagaimana dikatakan oleh Jack Canfield dalam   bukunya The Power of Focus, bahwa kehidupan tidak terjadi begitu saja   kepada kita. Kehidupan adalah serangkaian pilihan dan bagaimana kita   merespons setiap situasi yang terjadi pada kita
CONTOH ASKEP : http://contoh-askep.blogspot.com/2012/03/kekuatan-utama-manusia.html






